NKRI NEWS – Berbagai anggapan di masyarakat sering kita dengar. Salah satunya adalah kita dilarang makan jambu dengan bijinya. Konon, nt...
NKRI NEWS – Berbagai anggapan di masyarakat sering kita dengar. Salah satunya adalah kita dilarang makan jambu dengan bijinya. Konon, ntar biji itu bisa tumbuh di dalam perut. Begitulah kata orang-orang jaman dahulu. Bahkan, ungkapan tersebut oleh orang seorang sekarang dianggap sebagai mitor.
Dikatakan demikian karena, para peneliti mengatakan bahwa biji dari buah jambu ini masih bisa dicerna oleh tubuh. Terkait dengan gigi juga, ada hal aneh yang menimpa seseorang. Bagaimana tidak sebab ada biji jambu yang terselip diantara gigi. Selain itu, biji itu sudah bertunas dan benar-benar tumbuh pada gigi tersebut
Hal seperti ini terjadi pada seorang pria yang berusia 30 tahun. Ia adalah seorang lelaki asal Taiwan. Pria ini membuat geger di klinik dokter gigi. Hal ini terjadi karena ia mengalami sakit gigi dan terasa ngilu selama berhari-hari.
Setelah di periksa ternyata lebih dari gigi berlubang. Menurut berita yang ada di NMANewsDirect, ketika itu dokter sedang memeriksa akan apa yang salah pada gigi seorang pria tersebut. setelah sekian lama ternyata ditemukan tunas jambu yang tumbuh diantara gigi-giginya itu.
Dengan keberadaan itu tentu membuat sang dokter kaget. Karena hal itu belum pernah dialaminya. Menurut dokter tersebut, kasus seperti ini sama sekali belum pernah terjadi sejak ia menjadi seorang dokter
Ketika melihat gigi yang seperti itu, pria ini pun mengingat-ingat kapan terakhir ia makan jambu itu. Ia pun ingat bahwa sekitar sebulan yang lalu ia makan buah jambu. Pada saat itulah mungkin biji dari jambu itu terselip diantara gigi-giginya yang sedang berlubang. Selain itu, pria ini juga diketahui kurang menjaga kebersihan giginya. Maka dari itu, biji jambu tersebut bisa tumbuh disana dengan subur
Menurut dokter, usia dari tunas jambu itu diperkirakan berumur 10 hari. Selama itu pula, tunas tersebut membuat lelaki ini merasakan sakit gigi yang begitu terasa sekali neyrinya. Dengan itu, maka tim dokter langsung mengangkat bagian itu. Tujuannya tidak lain agar lelaki ini tidak lagi mengalami kesakitaan
Dengan adanya kejadian seperti ini, besar kemungkinan lelaki ini akan lebih menjaga kesehatan rongga mulut, khususnya gigi. Selain itu, lelaki ini juga bisa saja trauma dan juga tidaka akan lagi memakan jambu biji. (Lihat.co.id)